
PEMALANG - Pengambilan sumpah dan pelantikan penjabat Kepala Desa persiapan Sodong Basari berlangsung di Balai Desa Sodong, Rabu (15/1/2020) pukul 10:00 WIB.Acara dihadiri oleh Bupati Pemalang H. Junaedi, Forkopinca, Kepala Desa (Kades) se-Kecamatan Belik, tokoh masyarakat dan tentunya semua warga.
Sodong Basari adalah desa persiapan pemekaran dari Desa Sikasur, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemlaang, Jawa Tengah. Acara dibuka langsung oleh Bupati Pemalang H. Junaedi, dengan pengguntingan pita dan penyiraman banyu panguripan sebagai tanda telah resmi dilantik.
Dalam sambutanya Bupati Pemalang H. Junaedi mengatakan bahwa persiapan Desa Sodong Basari adalah desa yang bukan secara tiba-tiba dibentuk.
" ini semua melalui proses yang panjang dan cukup lama dari mulai jejak pendapat warga Dusun Sodong pada bulan Desember 2009," kata Junaedi.
Dari warga masyarakat Dukuh Sodong 96,95 persen suara menyetujui dibentuknya Desa Sodong. Selain itu, juga dilakukan obsvervasi oleh tim yang hasilnya Ds. Sodong perlu ditindak lanjuti.
Obsverfasi ini tentu saja melalui kajian beberapa tahap tentunya di dalamnya kajian syarat-syarat pembentukan desa yang ditinjau dari segi usia batas desa induk jumblah penduduk sosial budaya sumber daya yang meliputi SDM, SDA dan sumber daya ekonomi pendukung.
"Meski beberapa lalu sempat berhenti dikarenakan adanya moratorium pemekaran desa dan kelurahan dari kementrian dalam negeri, namun syukur alhamdulilah saat ini sudah pada tahap pembentukan desa persiapan didasari dari peraturan Bupati Pemalang No. 92 tahun 2018 tentang pembentukan desa dan persiapan Sodong Basari.Bahwa berdasarkan ketentuan pasal 2, ayat 2 peraturan Bupati Pemalang No.92 tahun 2018 tentang pembentukan Desa Persiapan Sodong Basari, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang yang merupaka pemekaran dari Desa Sikasur.selain itu juga
berdasarkan surat badan pemasyarakatan desa tanggal 18 desember2019 no 141/13/BPD/2019 dan camat Belik tangal 26 Desember 2019 No. 147/607/2019.
Bupati Pemalang juga memutuskan melalui keputusan Bupati 141/1110/tahun 2018 tentang Pengangkatan pejabat Kepala Desa Persiapan Sodong Basari, Ediyanto sebagai Penjabat Kepala Desa Persiapan Sodong Basari.
Bupati berharap Desa Persiapan Sodong Basari bersinergi, kuat dan kokoh sebagia salah satu modal dasar dalam membnagun Kabupaten Pemalang guna mewujudkan Pemalang hebat dan berdaulat.Acara ditutup dengan arak-arakan penjabat Kades Persiapan Desa Sodong Basari dan masyarakat sebagai rasya syukur.*
Reporter : Tresno
Editor : Oji