
JURNALPEMALANG.CO.ID 'Pemalang - Bupati Pemalang H. Junaedi secara simbolis menyerahkan 6.546 sertifikat tanah dari program Pendaftaran Tanah Sistem Lengkap (PTSL) Tahun 2020 kepada perwakilan 5 desa di Kec. Randudongkal yakni Desa Kalimas, Desa Kalitorong, Desa Mangli, Desa Kecepit, dan Desa Mejagong. Lokasi penyerahan sertifikat dipusatkan di Pendopo Balai Desa Kalimas, Selasa (29/20).
Dari lima desa tersebut masing - masing mendapatkan jumlah sertifikat yang berbeda. Desa Kalimas sebanyak 2.549 lembar sertifikat, Desa Kalitorong 1.087 lembar serifikat, Desa Mangli 1.865 lembar serifikat, Mejagong 411 lembar dan Desa Kecepit sebanyak 634 lembar sertifikat.
Kepala Desa Kalimas Mujiyono mengatakan dengan kondisi Covid-19, pelaksanaan kegiatan penyerahan sertifikat dari program PTSL tetap harus menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Untuk menghindari kerumunan warga, maka Pemerintahan Desa Kalimas nantinya akan melakukan penjadwalan dalam pembagian sertifikat, yakni satu minggu dua kali.
"Nanti akan dijadwalkan untuk pengambilan sertifikat dalam satu minggu dua kali," katanya.
Menurutnya, program PTSL merupakan program yang sangat bermanfaat dan ditunggu oleh semua masyarakat karena berkaitan dengan legalitas kepemilikan tanah. Mujiyono juga berharap Program PTSL ini akan terus berkelanjutan.
"Di Desa Kalimas sendiri masih kurang sekitar 1000 lebih yang belum bersertifikat" tuturnya.
Sementara itu, Bupati Pemalang, H.Junaedi menegaskan bahwa program PTSL dan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) itu adalah program dari Presiden Joko Widodo. Bantuan tersebut digulirkan demi kepentingan masyarakat dan bukan untuk kepentingan bupati atau siapapun.
"Ini program Pemerintah dalam rangka mensejahterahkan masyarakat termasuk program BSPS," terangnya.
BSPS merupakan program dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian PUPR untuk pembangunan rumah masyarakat yang berkategori tidak layak huni.
"Jadi tidak ada nuansa apapun dalam program tersebut. Jangan membawa program ini adalah program dari Calon Bupati Pemalang. Itu Salah. Sekitar 4.000 rumah di Kabupaten Pemalang adalah program stimulan dari pemerintah Pusat," tegas Junaedi.
Reporter : Sasongko