Iklan

terkini

Iklan

Karang Taruna Wijaya Kusuma Desa Mandiraja

05/01/21, 22:30 WIB Last Updated 2021-02-03T04:33:52Z


JURNALPEMALANG, PEMALANG- Aksi Sosial salah satu anggota Karang Taruna Wijaya Kusuma  Desa Mandiraja Kecamatan Moga kabupaten Pemalang  salurkan bantuan  berupa kursi roda ke warga Dusun Glempang Desa Mandiraja, Selasa (5/1)

Ketua Karang Taruna Wijaya Kusuma, Nur Imamah, mengatakan aksi sosial itu sebagai bentuk kepedulian. 

Rivaldi Marzuki salah satu anggotanya terhadap warga yang berstatus penyandang difabel/disabilitas maupun kondisi tidak dapat berjalan normal.

Dijelaskan Imamah kepedulian tersebut diberikan kepada seorang nenek lanjut usia bernama Luruh (60) warga desa dukuh Glempang Desa Mandiraja Kecamatan Moga yang sudah tidak bisa berjalan karena kaki patah tulang dibagian kaki kanannya akibat jatuh terpeleset  kondisi lantai licin didalam rumahnya.

"Penyaluran bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Rivaldi Marzuki disaksikan Sobari selaku sekretaris Karang Taruna dan warga setempat dirumah Nenek Luruh,  muda-mudahan kursi roda ini bisa membantu dan bermanfaat bagi penerimanya," ujar Imamah. 

Sementara sekretaris Karang Taruna Sobari menyebutkan Kondisi warga yang mengalami seperti Nenek Luruh bukan satu-satunya di Desa Mandiraja.

"Masih banyak warga yang lebih membutuhkan dan perlu mendapatkan kepedulian bantuan seperti Nenek Luruh, untuk itu kita bersama pengurus Karang Taruna berkomitmen penuh untuk terus melanjutkan progam aksi sosial," ujar Sobari. 

Dikatakan Sobari Aksi sosial ini merupakan program atau visi misi karang taruna yang telah mendapat dukungan dari berbagai dinas terkait maupun para dermawan/donatur.

"Mudah-mudahan ada jalan selagi kita memiliki misi yang sama untuk untuk saling membantu kepedulian terhadap warga yang membutuhkan" katanya.

Lanjut Sobari, pihaknya sangat terbuka dengan permasalahan sosial ditengah masyarakat, dengan harapan kehadiran Karang Taruna dapat membantu Pemerintah untuk bersama-sama membangun Desa Mandiraja terutama dari sektor sosial kemasyarakat.

“Karang Taruna sebagai organisasi yang bernaung dibawah Dinas Sosial Kabupaten Pemalang memiliki tanggungjawab yang sama untuk saling membantu mewujudkan pembangunan. Tentu misi sosial yang melekat itu harus kita lanjutkan agar eksistensi Karang Taruna dapat dirasakan langsung manfaatnya di tengah masyarakat," pungkas Sobari. 

Atas pemberian tersebut, Nenek Luruh merasa  terharu dan mengucapkan terima kasih kepada Karang Taruna yang memberikan kursi roda ini.

"Maturnuwun  nak” ujar Nenek dengan suara terbata-bata.(Masruhin)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Karang Taruna Wijaya Kusuma Desa Mandiraja

Terkini

Iklan