Iklan

terkini

Iklan

Tim Njuh Sekolah Maning Blusukan ke Desa Kuta dan Serang

09/06/22, 10:45 WIB Last Updated 2022-06-09T03:45:08Z


JURNALPEMALANG.CO.ID - Untuk mempercepat proses rekonfirmasi data Anak Tidak Sekolah yang mau kembali bersekolah Tim Njuh Sekolah Maning blusukaan ke Desa Kuta dan Serang selama dua hari tanggal 6 dan 7 Juni. 

PIC Njuh Sekolah Maning Ikmaludin Aziz menjelaskan, “kami bersama tim dan Ketua Penggerak PKK Kabupaten Pemalang sengaja turun blusukan untuk memastikan bahwa anak-anak yang putus sekolah berdasarkan hasil pendataan dari kami untuk bisa bersekolah kembali. Di Desa Kuta berdasarkan hasil pendataan ditemukan 63 Anak Tidak Sekolah dari 745 KK yang sudah kita verifikasi. Sementara di Desa Srang ditemukan 51 Anak Tidak Sekolah dari 698 KK yang sudah terverifkasi. Alhamdulillah setelah kita edukasi dan ketemu langsung dengan ATS mereka sanggup untuk kembali bersekolah ada yang kembali ke sekolah asal dan ada pula yang sekolah di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) terdekat”.


“kami memberikan motivasi kepada ATS untuk kembali bersekolah dan pentingnya mengenyam pendidikan untuk dunia usah, karena sekarang di dunia usaha pun rata-rata menerima pekerja minimal lulusan SMA, jadi kami dorong mereka untuk kembali bersekolah minimal sampai SMA dan kami juga -mengajak pada semua kader-kader PKK jika menemukan di lingkungannya ada ATS untuk segera mengajak mereka kembali bersekolah”, demikian ditegaskan ibu Santi Rosalia Ketua TP PKK Kabupaten Pemalang yang ikut bersama blusukan dengan Tim Njuh Sekolah Maning


Pada kesempatan itu pula tim juga mengajak pengelola PKBM Sidodadi dan Putra Bangsa. Dari ATS yang mau kembali bersekolah di PKBM saat itu juga di daftarkan dan yang akan kembali ke sekolah formal selanjutnya di koordinasikan dengan satuan pendidikan yang ada.(Jolong)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tim Njuh Sekolah Maning Blusukan ke Desa Kuta dan Serang

Terkini

Iklan